1. This site uses cookies. By continuing to use this site, you are agreeing to our use of cookies. Learn More.

Tutorial Membuat Studio Mini Untuk Foto Produk

Discussion in 'Sales & Marketing' started by Suci Rahmadhani, Aug 15, 2017.

  1. Suci Rahmadhani

    Suci Rahmadhani Pengusaha

    Jualan online memang menguntungkan, tapi masih banyak online shop yang mendapatkan hasil yang mereka impiankan. Banyak alasan yang menyebabkan hal ini, bisa karena harga, reputasi online shop, atau mungkin kualitas gambar yang tidak menarik. Agar gambar produk lebih menarik perlukah kita membeli perlengkapan fotografi profesional? Tidak juga! Ada banyak cara yang bisa dilakukan orang untuk melakukan foto shoot dengan peralatan yang memadai namun hasilnya memuaskan. Misalnya dengan membuat studio mini dan menggunakan kamera hp biasa.

    Studio mini ini biasanya untuk menfoto berbagai macam objek dalam ukuran yang sedang, seperti action figure, perhiasan, aksesoris, sepatu, sandal dan lainnya. Nah gimana sih buat studio mini? gampang ko alat-alatnya pun gak susah dicari. Ini dia cara buat studio mini dengan bahan sederhana tapi bermanfaat untuk kebutuhan online shop kalian.

    Bahan yang diperlukan:
    - Kardus berukuran sedang (gunakan kardus dengan ukuran 3x lebih besar dari objek yang akan Anda foto)
    - Kertas kalkir warna putih
    - Kain putih (atau warna apapun yang Anda inginkan untuk background)
    - Pisau Cutter / Gunting
    - Selotip / double tape

    Cara membuatnnya:
    [​IMG]
    1. Ambil Kardus kemduian buka tutup bagian atas dan bawah.
    [​IMG]
    2. Buatlah potongan berbentuk kotak pada masing-masing sisi kiri dan kanan dengan tas ukuran kurang lebih 5 cm dari bagian ujung.
    [​IMG]
    3. Tempelkan kalkir pada bagian dalam kardus dan rekatkan dengan selotip / double tape.
    4. tempelkan pada bagian atas sisi yang terbuka dan gerai hingga ka bagian depan untuk mendapatkan background yang tidak berujung.
    [​IMG]
    5. Letakan lampu meja di bagian kiri dan kanan serta atas, sesuaikan kebutuhan dimensi pencahayaan untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
    6. jadilah studio mini buatan sendiri yang hanya memakan budget kurang lebih Rp 20 ribu saja.

    Selamat mencoba!
     
  2. Muhamad Romli

    Muhamad Romli Pengusaha Sukses

    Wah menarik juga nih, makasih informasinya yaa
     
  3. riza

    riza Pengusaha

    Keren ini dicoba d rumah, bisa buat masakan juga kan?
     
  4. romli

    romli Calon Pengusaha

    wah good-good
    Kameranya ga mesti SLR berarti ya?
     
  5. lesmana

    lesmana Pengusaha

    thanks banget infonya, kebetulan saya mau buat studio mini buat jualan sepatu saya. Tapi belum punya dana lebih kalo untuk studio yang besar.

    Tanya min, backgroudnya slalu putih ya? Kalo sepatunya warna putih bagaimana?
     
  6. Suci Rahmadhani

    Suci Rahmadhani Pengusaha

    Background bisa disesuaikan dengan produk yang ingin di foto. kalau produk warna putih jangan pake background warna putih lagi nanti gak keliatan detail produknya.
     
  7. Suci Rahmadhani

    Suci Rahmadhani Pengusaha

    ga mesti kok. saya udah coba pake kamera hp xiaomi hasilnya gak kalah kayak pake kamera slr :D
     
  8. GaleriFatikha

    GaleriFatikha Pengusaha

    kalo dia pakai model manusia bagusnya pakai background warna apa?
     
  9. Suci Rahmadhani

    Suci Rahmadhani Pengusaha

    Kalau pake model lebih baik outdor ka lebih cantik dan natural ga perlu tambah pencahayaan. Tapi kalau mau pake background bisa gunakan warna putih atau bisa gunakan wallpapper bunga-bunga untuk hasil gambar yang lebih girly . Tergantung konsep yang mau kaka terapin sih.
     
  10. Arief Zulkarnaen

    Arief Zulkarnaen Pengusaha

    mantafff.....sederhana dan powerfull
     
  11. Muhamad Romli

    Muhamad Romli Pengusaha Sukses

    Thanks banget nih, boleh juga dicoba diaplikasikan di Rumah, kebetulan istri dagang online kerudung
     

Share This Page